Dalam rangka pelaporan hasil Hibah Pengajaran Reguler dan Kolaboratif Internasional semester ganjil 2016/2017 maka pada tanggal 8-9 Maret 2017 dilakukan presentasi oleh para penerima hibah. Dalam kegiatan ini para penerima hibah melaporkan pelaksanaan dan hasil beserta pelajaran yang diperoleh saat hibah pengajaran.
Dalam rangka melengkapi informasi Program Studi yang nantinya akan diisikan ke dalam Surat Keterangan Pendamping Ijazah (SKPI) maka dimohon bagi setiap Program Studi di lingkungan UII untuk dapat mengisi Formulir Informasi Prodi Untuk Surat Keterangan Pendamping Ijazah. Adapun informasi yang diperlukan adalah sebagai berikut :
- Rumusan Capaian Pembelajaran Lulusan (CPL) beserta terjemahannya dalam bahasa Inggris.
- Status Akreditasi Program Studi saat SKPI ditandatangani
- Nomor SK Akreditasi Program Studi saat SKPI ditandatangani, dapat dicek melalui tautan berikut
- Jenis pendidikan (akademik, vokasi, atau profesi)
- Jenjang pendidikan
- Jenjang kualifikasi sesuai KKNI
- Gelar dengan terjemahan dan penjelasannya
- Persyaratan penerimaan
- Bahasa pengantar kuliah
- Lama studi reguler
- Jenis dan jenjang pendidikan lanjutan
Khusus pengisian poin nomor 1 (rumusan CPL beserta terjemahannya) dilakukan dengan mengisi informasi ke file Excel template file doc yang terdapat pada tautan berikut. File Excel File template doc yang telah yang telah diisi kemudian diunggah bersamaan dengan pengisian informasi poin nomor 2 hingga poin nomor 10 melalui formulir yang terdapat pada tautan berikut (perlu login menggunakan akun UII terlebih dahulu.
Dalam perkembangannya pimpinan Universitas memintas Prodi untuk dapat melengkapi pula beberapa informasi berikut ini yang nantinya akan digunakan untuk berbagai keperluan seperti web universitas dan buku profil universitas. Untuk itu mohon Prodi juga dalat menyampaikan informasi tambahan sebagai berikut :
- Profil Lulusan yang Diharapkan
- Proses/Bentuk/Metode Pembelajaran yang Dilaksanakan
- Metode Evaluasi Akhir
- Penjelasan Bidang Kerja/Bidang Usaha/Bidang Studi Lanjut Setelah Lulus
- Penjelasan tentang kekhususan lain
Jika terdapat revisi dokumen rumusan CPL dapat diunggah melalui tautan berikut.
Program Hibah Kompetisi Program Studi (PHK PS) 2017 telah ditetapkan pemenangnya dan tentunya diharapkan program dapat dilaksanakan sesuai harapan. Pelaksanaan program harus mengacu pada proposal yang telah diajukan oleh program studi pemenang hibah. Mengingat bahwa proposal disusun belum memuat informasi rinci tentang pelaksanaan kegiatan, maka perlu disusun suatu dokumen Rencana Implementasi Program (RIP). Bersamaan dengan pengajuan RIP, perbaikan terhadap Proposal PHK PS dilakukan dengan mengintegrasikan saran reviewer. Proposal yang telah direvisi wajib diserahkan disertai RIP dan merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari kontrak antara Rektor dengan Ketua Program Studi pemenang hibah. RIP tersebut disusun didasarkan pada proposal yang telah direvisi, memuat informasi yang lebih rinci tentang pelaksanaan kegiatan. Dokumen RIP ini, selain merupakan acuan bagi program studi dalam melaksanakan kegiatan juga akan dijadikan sebagai acuan dalam kegiatan monitoring dan evaluasi (monev) pelaksanaan program. Template dokumen RIP beserta kelengkapannya dapat diakses melalui tautan berikut.
Untuk membantu prodi calon penerima PHK-PS dalam proses revisi proposal dan penyusunan RIP, BPA menugaskan pendamping seperti yang terdapat pada surat kepada prodi. Tim hibah prodi dipersilakan mengontak pendamping yang telah ditentukan untuk dapat setidaknya mengadakan pertemuan minimal satu kali sebelum dokumen revisi proposal dan RIP beserta kelengkapannya diserahkan ke BPA sebagai acuan untuk melaksanakan proses nego-costing.
Pengumpulan dilakukan dalam bentuk hardcopy dan softcopy selambat-lambatnya pada hari Senin, 20 Februari 2017 jam 16.00. Dokumen revisi proposal dan dokumen RIP beserta kelengkapannya, yang masing-masing dicetak sebanyak dua eksemplar, dikumpulkan ke ruang BPA. Selain itu file revisi proposal, RIP, dan rencana anggaran (dalam format Excel) diunggah melalui formulir yang terdapat pada tautan berikut (dengan terlebih dahulu login menggunakan akun UII).
Tahapan berikutnya dari PHK-PS ini adalah
- Nego-costing yang akan dilaksanakan pada hari Kamis-Jumat tanggal 23-24 Februari 2017.
- Penandatanganan kontrak insya Allah akan dilaksanakan pada pekan pertama bulan Maret.
- Pelaksanaan aktivitas PHKPS 2017 akan dimulai pada tanggal 1 Maret 2017.
Berdasarkan seleksi yang telah dilaksanakan maka telah diputuskan penerima Program Hibah Kompetisi Program Studi (PHKPS) tahun 2017 adalah sebagai berikut.
Berdasarkan hasil dari pengecekan syarat administrasi proposal, maka pengusul proposal yang dinyatakan lolos akan melaksanakan Presentasi Proposal PHK-PS IP dan PP pada hari Rabu dan Kamis (8 dan 9 Februari 2017) pukul 09.00 – selesai. Para pengusul dimohon untuk mempersiapkan presentasi untuk durasi waktu 20-25 menit untuk kemudian dilanjutkan dengan sesi diskusi dengan reviewer.
No | Program Studi | Hari/Tanggal | Jam |
1 | Pendidikan Agama Islam | Rabu/8 Februari 2017 | 09.00 – 10.00 |
2 | Ilmu Hukum | Rabu/8 Februari 2017 | 10.00 – 11.00 |
3 | Psikologi | Rabu/8 Februari 2017 | 11.00 – 12.00 |
4 | Pendidikan Kimia | Rabu/8 Februari 2017 | 13.00 – 14.00 |
5 | Profesi Apoteker | Rabu/8 Februari 2017 | 14.00 – 15.00 |
6 | Akuntansi | Kamis/9 Februari 2017 | 09.00 – 10.00 |
7 | Teknik Industri | Kamis/9 Februari 2017 | 10.00 – 11.00 |
8 | Teknik Elektro | Kamis/9 Februari 2017 | 11.00 – 12.00 |
9 | Teknik Mesin | Kamis/9 Februari 2017 | 13.00 – 14.00 |
10 | Teknik Informatika | Kamis/9 Februari 2017 | 14.00 – 15.00 |
Setelah melalui proses seleksi maka telah diputuskan penerima Hibah Pengajaran semester genap tahun 2016/2017 sebagai berikut.
Berdasarkan hasil dari pengecekan syarat administrasi proposal, maka pengusul proposal yang dinyatakan lolos akan melaksanakan Presentasi Proposal Hibah Pengajaran Semester Genap Tahun 2016/2017 pada hari Rabu, Kamis, dan Jumat (1 – 3 Februari 2017) pukul 09.00 – selesai. Para pengusul dimohon untuk mempersiapkan presentasi untuk durasi waktu 10-15 menit untuk kemudian dilanjutkan dengan sesi diskusi dengan reviewer. Pengumuman pemenang hibah akan diumumkan di website BPA dengan tautan bpa.uii.ac.id selambat-lambatnya pada hari Senin, 6 Februari 2017. Adapun jadwal presentasi untuk tiap pengusul adalah sebagai berikut :
Rabu, 1 Februari 2017
No | Nama Ketua | Program Studi | Jenis | Jadwal |
1 | Tri Esti Purbaningtyas | D3 Analis Kimia | Reguler | 09.00 – 09.30 |
2 | Dyah Retno Sawitri | Teknik Kimia | Reguler | 09.30 -10.00 |
3 | Irena Agustiningtyas | Pendidikan Dokter | Reguler | 10.00 – 10.30 |
4 | M. Hajar Dewantoro | Pendidikan Agama Islam | Reguler | 10.30 – 11.00 |
5 | Dzata Farahiyah | Teknik Elektro | Reguler | 11.00 – 11.30 |
6 | Andrie Pasca Hendradewa | Teknik Industri | Reguler | 11.30 – 12.00 |
7 | Hariz Enggar Wijaya | Psikologi | Reguler | 13.00 – 13.30 |
8 | Widinda Normalia Arlianty | Pendidikan Kimia | Reguler | 13.30 – 14.00 |
9 | Amarria Dila Sari | Teknik Industri | Reguler | 14.00 – 14.30 |
Kamis, 2 Februari 2017
No | Nama Ketua | Program Studi | Jenis | Jadwal |
1 | Yosi Febrianti | Farmasi | Reguler | 09.00 – 09.30 |
2 | Syarifah Ismailiyah | Arsitektur | Reguler | 09.30 -10.00 |
3 | Amri Setyawati | Kimia | Reguler | 10.00 – 10.30 |
4 | Rudy Firman Prakosa | Teknik Industri | Reguler | 10.30 – 11.00 |
5 | Firmansyah Nur Budiman | Teknik Elektro | Reguler | 11.00 – 11.30 |
6 | Wiyogo Prio Wicaksono | Kimia | Reguler | 11.30 – 12.00 |
7 | Astri Hapsari | Pendidikan Bahasa Inggris | Reguler | 13.00 – 13.30 |
8 | Endang Sulistiyowatiningsih | Farmasi | Reguler | 13.30 – 14.00 |
9 | Mutiara Herawati | Farmasi | Reguler | 14.00 – 14.30 |
10 | Beta Wulan Febriana | Pendidikan Kimia | Reguler | 14.30 – 15.00 |
Jumat, 3 Februari 2017
No | Nama | Program Studi | Jenis | Jadwal |
1 | Arif Budi Sholihah | Arsitektur | Kolaboratif Internasional | 09.00 – 09.30 |
2 | Yandi Syukri | Farmasi | Kolaboratif Internasional | 09.30 -10.00 |
3 | Is Fatimah | Kimia | Kolaboratif Internasional | 10.00 – 10.30 |
4 | Krisna Merdekawati | Pendidikan Kimia | Kolaboratif Internasional | 10.30 – 11.00 |
5 | Gani Purwiandono | Kimia | Kolaboratif Internasional | 13.00 – 13.30 |
6 | Noor Fitri | Kimia | Kolaboratif Internasional | 13.30 – 14.00 |
7 | Tito Yuwono | Teknik Elektro | Kolaboratif Internasional | 14.00 – 14.30 |
8 | Widodo Brontowiyono | Teknik Lingkungan | Kolaboratif Internasional | 14.30 – 15.00 |
9 | Sri Indrawati | Teknik Industri | Reguler | 15.00 – 15.30 |
10 | Johan Arifin | Akuntansi | Reguler | 15.30 – 16.00 |
Berikut adalah informasi proses pelaporan bagi penerima Hibah Pengajaran Reguler dan Hibah Pengajaran Kolaboratif Internasional untuk periode Semester 1 (ganjil) Tahun 2016/2017.
Update : 16012017
Berdasarkan hasil seleksi yang telah dilakukan diputuskan penerima insentif penulisan buku UII Menulis Buku Periode Seleksi 1 adalah sebagai berikut.
Dalam rangka memotivasi dosen untuk terus mengembangkan tulisan menjadi buku teks, UII membuat program “UII Menulis Buku”, yang merupakan hibah insentif penulisan buku, baik buku bahan ajar, modul, maupun buku referensi. Penjelasan lebih lanjut tentang ketentuan skema insentif ini dapat dibaca melalui tautan berikut.
Gedung GBPH Prabuningrat (Rektorat)
Kampus Terpadu Universitas Islam Indonesia
Jl. Kaliurang Km. 14,5 Yogyakarta 55584 Indonesia
: [email protected]
: (0274) 898444 ext: 1311