Update : 1 April 2023
Ketentuan khusus:
- Proofreading dan/atau copyediting dilakukan melalui layanan Center for International Language and Cultural Studies (CILACS) UII, lembaga eksternal lain yang terpercaya, atau tenaga ahli yang ditunjuk oleh Program Studi pengusul;
- Bantuan biaya proofreading dan/atau copyediting diberikan satu kali untuk setiap naskah;
- Dalam 1 (satu) tahun anggaran, setiap dosen dapat mengajukan paling banyak 4 (empat) kali dengan naskah berbeda dengan biaya keseluruhan paling banyak Rp 12.000.000 (dua belas juta rupiah);
- Untuk setiap naskah, bantuan yang diberikan paling banyak Rp 4.000.000 (empat juta rupiah);
- Bukti pembayaran harus dilengkapi dengan dokumen yang memuat informasi pembayaran dalam rupiah;
- Pengusulan hanya dapat dilakukan oleh penulis pertama atau penulis korespondensi jika penulis pertamanya mahasiswa; dan
- Pengusulan dilakukan dengan mengisi formulir yang disediakan oleh DPA disertai naskah dan bukti pengeluaran biaya proofreading dan/atau copyediting.
Formulir Pengajuan:
Formulir Pengajuan Online dapat diakses lewat Menu Sumber Daya->Panduan dan Formulir